crayon-syntaxPada dasarnya, wordpress akan menyaring setiap posting yang mengandung syntax atau kode program. Hal itu perlu dilakukan agar kode program yang terdapat pada posting Anda tidak merusak atau menggangu kode program pada engine wordpress itu sendiri.

Akibatnya kode program yang Anda tulis pada posting Anda menjadi acak-acakan dan sulit dibaca. Hal ini tentu menyulitkan bagi Anda yang ingin membuat posting berisi tutorial atau hal lain tentang bahasa pemrograman.

Crayon Syntax Highlighter merupakan sebuah plugin yang ditujukan untuk mengatasi hal itu. Dengan fitur yang cukup lengkap, Anda dapat dengan mudah menulis posting yang mengandung syntax atau kode program. Didukung dengan tampilan visual yang menarik, plugin ini sangat tepat bagi anda yang sering membuat posting berisi syntax atau kode program.